-
Sebelumnya, kawan harus punya akun gmail. Kalau belum punya, simak tutorialnya di halaman cara membuat akun gmail disini.
Kenapa harus gmail? Karena gmail (google mail) itu terintegrasi dengan banyak web sohor, seperti blogger (blogging), youtube, playstore, dll.Oke kita lanjut.
1. Masuk ke halaman blogger, kawan bisa klik disini. Maka akan muncul halaman login seperti gambar ini. Lalu sobat masukkan alamat email dan password gmailnya.
Halaman sign-in |
2. Setelah di klik, kawan akan diarahkan ke halaman pembuatan profil blogger. Kawan akan ditawarkan dua pilihan, apakah buat profil di Google+ atau profil blogger terbatas. Untuk pembahasan kita sekarang, pilih profil blogger terbatas.
Kawan bisa buat akun google+ melalui tutorial cara buat akun google+ disini.
Pilih profil terbatas |
3. Lalu kawan akan disuruh untuk mengisi nama tampilan profil untuk blogger. Kawan isi sesuka hati.
Isi sesuka hati |
4. Maka muncul tampilan bahwa kawan sudah terdaftar di blogger. Selamat. Namun belum beres sampai disini. Kawan pilih Blog Baru (New Blog).
Klik blog baru |
Catatan: kawan harus sabar dan teliti dalam menentukan alamat (URL), karena tidak semua kata yang kawan inginkan diperbolehkan google. Kawan bisa membaca tips memberi alamat pada blogger.
Seterusnya, kawan akan ditampilkan halaman bahwa kawan sudah dinyatakan berhasil memiliki blog. Lihat gambar dibawah:
Yes, kawan berhasil memiliki blog. |
Untuk mengecek tampilan awal blog |
Blog siap dipublikasikan |
-
Itulah tutorial singkat cara membuat akun blogger dari nineteenboy. Semoga bermanfaat... Bila ada yang kurang dimengerti, silahkan isi komentar dibawah. Selamat belajar... :)
0 comments: